KALIANDA - Senyum sumringah terlihat dari wajah para pemenang undian Umroh Jalan Sehat Wisata Gembira yang digelar di 17 Kecamatan pada bulan lalu. Ya, mereka akan segera berangkat untuk menunaikan Ibadah Umroh ke Tanah Suci Mekkah pada Hari Sabtu (26/10/2024), mendatang.
Kepastian itu, diketahui setelah mereka mengikuti Pelatihan Manasik Umroh yang diselenggarakan oleh Bagian Kesejahteraan rakyat (Kesra) Setdakab Lamsel, di Aula Krakatau, pada Rabu (16/10/2024) kemarin.
"Allhamdulillah mas, saya senang banget nggak nyangka lho mau dapat hadiah umroh. Terimakasih Pak Nanang Ermanto, yang sudah memberikan kesempatan kepada saya untuk ibadah ke Tanah Suci Mekkah," ujar Sulastri (40), warga Desa Trimulyo Kecamatan Tanjung Bintang Lamsel yang ditemui awak media usai kegiatan tersebut.
Sementara itu, Kepala Bagian Kesra Setdakab Lamsel, Firmansyah mengatakan, pemberangkatan peserta umroh ini adalah para pemenang Jalan Sehat Wisata Gembira yang dilaksanakan di 17 Kecamatan pada bulan lalu.
"Peserta Umroh dari pemenang undian jalan sehat Wisata Gembira berjumlah 24 orang dari 17 kecamatan. Terdiri dari 22 orang dari 17 Kecamatan, dan 2 orang lomba jalan sehat Lampung Expo keseluruhan berjumlah 24 orang," ujar Fimansyah.
Ke 24 orang ini, tambah dia, sedang mengikuti manasik Umroh serta pembekalan persiapan untuk berangkat ke Mekkah.
"Untuk jadwal Berangkatnya yakni hari Sabtu tanggal (26/10/2024). Mudah-mudahan mereka nanti setelah mendapat pembekalan dapat menjalan ibadah umroh dengan sehat, selamat dan kembali lagi ketanah air," pungkasnya.(red)